Team SAR Sat Samapta Polres Karanganyar Turun Mencari Korban Bencana Alam

0
175

KARANGANYAR – Seorang pekerja bangunan asal Melikan, Popongan, Karanganyar meninggal dunia akibat tertimpa longsoran bangunan talut setinggi 12 meter. Korban atas nama Sastro. Talut yang dibangun di pekarangan rumah milik Sukar warga Tegalgede, Kecamatan Karanganyar kota, Senin (15/11) siang sekitar pukul 11.00 WIB.

Kejadian bermula saat korban bersama lima pekerja lain tengah membenahi talut setinggi 12 meter yang dibangun di pekarangan rumah milik Sukar, warga Tegalgede, Kecamatan Karanganyar kota, Senin (15/11) siang.

Saat melakukan perbaikan, talut tersebut tiba-tiba longsor dan menimpa salah satu pekerja bangunan. Hingga saat ini, Sat Samapta POlres Karanganyar, Polsek Karanganyar bersama TNI, BPBD Karanganyar, SAR dan sejumlah relawan masih melakukan proses evakuasi terhadap korban yang tertimpa longsor bangunan.

“Awalnya sudah ada tanda-tanda kalau ada ricikan tanah yang mau longsor. Kemudian saya dan temen-teman lari, tapi Mbah Sastro masih berada di bawah bangunan, seketika langsung tertimpa. Kami yang lari berhasil selamat,” ucap Hafid, salah seorang pekerja bangunan yang selamat.

Proses Pencarian korban dipimpin langsung oleh Wakapolres Karanganyar Kompol Purbo Adjar Waskito, S.I.K., didampingi Kasat Samapta Polres Karanganyar IPTU Gatot dan Kapolsek Karanganyar KAP Nawangsih. Polres Karanganyar mengerahkan sedikitnya 30 orang angota Polres Karanganyar dan Polsek Karanganyar.

“Kami menerjunkan personil-personil yang telah terlatih dibidang SAR dengan mengerahkan juga unit K9 (anjing pelacak) spesialisasi SAR darat, namun karena hari ini turun hujan yang cukup lebat, kami memutuskan untuk menunda proses pencarian korban dan akan kami lanjutkan besuk pagi,” ujar Wakapolres. (humas Polres Karanganyar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here