Jumat Berkah Polsek Matesih Bagikan Beras pada Warga yang Membutuhkan

0
189

Polres Karanganyar – Tribratanews.jateng.polri.go.id| Jumat berkah adalah salah satu program Polres Karanganyar untuk membantu warga dengan membagikan bantuan beras kepada mereka yang membutuhkan. Salah satunya apa yang dilakukan oleh Polsek Matesih, Jumat (20/5) siang.

Kapolsek Matesih, AKP Purnomo bersama anggotanya nampak membagikan bantuan beras sebanyak 50 kg kepada Panti Asuhan Ahmad Dahlan di Desa Ngadiluwih, Kecamatan Matesih.

Selain Panti Asuhan, Polsek Matesih juga memberikan bantuan kepada 5 warga Ngadiluwih yang membutuhkan. Diantaranya Mbah Harjo, Pak Sugeng, Bu Nining, Mbah Parto, dan Pak Haryadi. Masing – masing warga ini mendapatkan bantuan 5 kg beras.

“Santunan beras dari Polres Karanganyar ini kami serahkan kepada warga yang membutuhkan hasil dari pendataan Bhabinkamtibmas Desa Ngadiluwih. Nantinya warga dari desa yang lain juga akan mendapatkan giliran,” ungkap Kapolsek.

“Semoga apa yang kami berikan dapat sedikit meringankan beban yang ada,” tutupnya.

Humas Polres Karanganyar

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here