Polres Karanganyar – Kasat Binmas Polres Karanganyar AKP Lukman Tri Nof S menyambangi Pos Satpam perusahaan yang ada di wilayah Kabupaten Karanganyar, secara rutin dan berkala sambang tersebut dilakukan dengan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dengan tujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan profesionalisme pelayanan dari para Satpam.
Seperti yang dilakukan kepada Satpam PT Hardo Solo Plast dan PT Indo Cali Jumat (14/10) pagi, Kasat Binmas memberikan pengarahan dan pembinaan kepada anggota Satpam yang sedang melaksanakan tugas jaga, agar lebih meningkatkan Patroli dalam rangka memelihara Keamanan di lingkungan perusahaan.

“Standar Operational Security menjadi panduan kalian pada saat bertugas, seperti buka kaca mobil pada saat masuk ke perusahaan, tamu yang hendak masuk ke area perusahaan wajib lapor security apabila mau berkunjung ke perusahaan dan lain sebagainya,” tutur Kasat Binmas.
Lanjutnya “Jika ada kendala dilapangan saat melaksanakan tugas yang berhubungan dengan situasi kamtibmas, jangan ragu untuk menghubungi Polsek terdekat atau para Bhabinkamtibmas, bahkan dari Sat Binmas juga siap setiap saat membantu rekan – rekan Satpam bila menemukan kendala”.

























