Bantu Sukseskan Percepatan Vaksanasi, Dua Klinik di Kerjo dapat Penghargaan

0
316
Polsek Kerjo memberikan apresiasi kepada klinik Ngundi Waras Pimpinan Bapak Suwanto yang diwakili oleh Dr Yayur di Kecamatan Kerjo

Karanganyar – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tahun 2021 Polsek Kerjo memberikan apresiasi kepada dua klinik di Kecamatan Kerjo yang telah ikut serta membantu pelaksanaan program vaksin pada hari Rabu (10/11/21).

Penghargaan ini diberikan kepada pimpinan klinik Ngundi Waras, Bapak Suwanto yang diwakili oleh Dr Yayur dan pimpinan klinik NSC, saudari Desi. Kedua klinik ini telah melaksanakan vaksinasi untuk masyarakat sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah dalam hal percepatan penanganan kasus covid-19 di tanah air.

Pada saat ini para Nakeslah yang menjadi garda terdepan dalam memerangi covid-19, jika zaman dulu pahlawan memerangi penjajah, namun saat ini pahlawan yang dapat kita lihat langsung selama pandemi covid-19 adalah jutaan sosok tenaga kesehatan dalam menghadapi virus baik saat masa darurat, maupun saat kondisi mulai membaik seperti sekarang.

“Dengan pemberian penghargaan ini diharap dapat terjalin koordinasi dan kerjasama yang lebih baik untuk kedepannya,” tutup Kapolsek Kerjo AKP Murtiyoko,S.H., M.H

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here