Kedapatan Resahkan Masyarakat Puluhan Pemuda Di Amankan Polres Karanganyar

0
130

KARANGANYAR – Jajaran Polres Karanganyar, Senin (17/10) dini hari berhasil mengamankan puluhan pemuda, yang disinyalir meresahkan masyarakat di wilayah hukum Polres Karanganyar.

Informasi yang dihimpun Radar Karanganyar, menurut Kapolres Karanganyar AKBP Danang Kuswoyo, melalui Kasi Penmas Humas Polres Karanganyar Bripka Aditya Prima Sakti, membenarkan adanya pengamanan puluhan pemuda tersebut.

Sakti mengatakan, puluhan pemuda tersebut diamankan lantaran sebelumnya kedapatan terlibat gesekan dengan sejumlah warga yang ada di jalan lawu Papahan, Tasikmadu, Karanganyar, saat menggelar konvoi, dengan menggeber – geberkan sepeda motor mereka.

“Mereka kita amankan karena sebelumnya kami mendapatkan aduan dari masyarakat ada sekolpok pemuda yang konvoi dan bergesekan dengan masyarakat. Karena adanya keresahan tersebut kemudian mereka kita amankan ke polres untuk selanjutnya kita berikan pembinaan,” kata Sakti.

Tidak hanya puluhan pemuda, Polres juga mengamankan belasan sepeda motor yang digunakan oleh puluhan pemuda tersebut dalam aksinya di sejumlah wilayah hukum Polres karanganyar.

“Untuk kendaraan kita lakukan pengecekan kelengkapan kendaraannya mereka masing – masing. Sedangkan untuk pemuda – pemuda kita berikan arahan dan pembinaan,” tegas Sakti.

Disisi lain, Informasi yang dihimpun Radar Karanganyar, Minggu (16/10) malam, sejumlah pemuda nyaris terjadi gesekan di sejumlah wilayah seperti di wilayah Papahan, Tasikmadu, dan Pasar Balong, Jaten.

Belum diketahui secara jelas penyebab atau pemicu gesekan tersebut. Akan tetapi untuk mengnatisipasi hal tersebut meluas dan mengganggu ketertiban masyarakat. akhirnya polisi bergerak cepat dan kemudian mengamankan puluhan pemuda yang diduga terlibat dalam aksi tersebut.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here